Minggu, 30 Agustus 2020

Spesifikasi Komputer Server

 Minggu,30 agustus 2020

                 Komputer Sever

1.Pengertian

   Komputer server adalah perangkat yang digunakan untuk mengelola segala aktivitas yang terjadi didalam jaringan tersebut.


2.Fungsi

    2.1 Menyediakan database/file yang digunakan bersama-sama dengan komputer client

   2.2 Mengatur lalu lintas transfer data/file yang diminta client

   2.3 Menyimpan data/file yang dikirim oleh komputer client

   2.4 Mengatur hak akses data/file dalam sebuah jaringan

   2.5 Melindungi komputer client dari malware dengan anti malwer atau firewell


3. Jenis server yang umum digunakan:

   3.1 Web server = Digunakan untuk menyimpan data dan menampilkan data di web browser.

   3.2 Mail server = Berguna untuk bertanggungjawab mengelola layanan email.

   3.3 FTP server = Digunakan untuk mengatur lalu lintas transfer file yang dilakukan oleh FTP (File Transfer Protocol).

   3.4 Application server = Untuk melayani pengguna aplikasi web.


4. Spesifikasi Komputer Server yg Ideal:

   4.1 Prosesor = Prosesor intel untuk komputer server yang terunggul adalah seri core i9 dan Xeon.

   4.2 RAM = Untuk sistem operasi windows server terbaru 512MB saja. Untuk Web server minimal 2GB. Untuk jaringan lokal perlu 8GB agar jaringan lancar.

   4.3 Penyimpanan = Untuk jenis Harddisk boleh saja menggunakan HDD namun menggunakan SSD lebih dianjurkan sekali karena kecepatan penyimpanan yang lebih tinggi dari pada HDD.


Cara cepat menghitung subneting IP kelas C



Kamis,27 agustus 2020

Adviser: Slamet Hariadi
Developer: Ratna Sari

Tema: Cara cepat menghitung subneting IP Addres kelas C 

Wawasan tambahan:
   Subnetting adalah teknik memecah sebuah jaringan besar menjadi jaringan yang lebih kecil dari pada yang sebelumnya dengan cara mengorbankan bit host ID baru atau teknik memecah network menjadi beberapa buah subnetwork yang lebih kecil. Subnetting dilakukan pada IP Addres kelas A,B dan C. Ada juga pembagian Classless Inter-Domain Routing (CIDR) 
Kelas C: /24-32
Kelas B: /16-23
Kelas C: /8-15

Misalkan terdapat soal:
 1. 192.168.20.200/27
Tentukan:
A.Subnetmask
B.Jumlah Subnet
C.Jumlah Host/Subnet
D.Tabel subnet yg berisi Host Awal, Host Akhir dan Broadcast




Rabu, 26 Agustus 2020

PERAWATAN DAN PERBAIKAN JARINGAN NIRKABEL

 NAMA: RATNA SARI

KELAS: XI TKJ

ANGKATAN: 11

TEMA: PERAWATAN DAN PERBAIKAN JARINGAN NIRKABEL


           Jenis Kesalahan Pada Jaringan Nirkabel dan Cara Perbaikan Kesalahan Pada Jaringan Nirkabel 

1. Kerusakan pada kabel dan Konektor jaringan

    Kabel dan konektor merupakan media penghubung antara komputer dengan komputer lain atau dengan peralatan lain yang digunakan untuk membentuk jaringan. Kabel dan konektor untuk membuat jaringan LAN yang banyak digunakan ada 3 jenis yaitu:

    1.1 Jenis kabel optik menggunkan konektor SC dan ST

    1.2 Jenis kabel UTP dengan konektor RJ45

    1.3 Jenis kabel koaksial dengan konektor BNC

    Gangguan atau kerusakannya pada konektor yang tidak terpasang dengan baik (longgar), susunan  pengkabelan yang salah dan kabel putus. Indikasi yang dapat dilihat adalah lampu indikator yang tidak hidup pada kartu jaringan atau pada Hub/switch.Kabel jenis coaxial memiliki akses yang cukup lambat bila dibandingkan yang lainnya dan sering terjadi gangguan karena konektor yang longgar (tidak konek), kabel short dan kabel terbuka resistor pada terminating conector. Short pada pemasangan kabel dengan plug konektor ini menyebabkan system jaringan akan down dan komunikasi antar komputer berhenti.

2. Gangguan ataupun kerusakan yang terjadi pada HUB maupun SWITCH 

    Hub/switch merupakan terminal atau pembagi signal data bagi kartu jaringan (Network Card). Jika Hub mengalami kerusakan berarti seluruh jaringan juga tidak dapat berfungsi untuk berkomunikasi antar workstation atau komputer workstation dengan server. Apabila terjadi kerusakan pada Hub dapat dilihat pada lampu indikator power dan lampu indikator untuk masing masing workstation. Apabila lampu indikator power Hub/switch mati berarti kemungkinan besar Hub tersebut rusak. Jika ada lampu indikator workstation yang tidak menyala menyatakan bahwa komputer workstation sedang tidak aktif (tidak hidup) atau ada gangguan pada komputer workstation tersebut.

3. Tidak dapat sharing data

    Hal ini sering terjadi dikarenakan sharing pada komputer masih di disable jadi harus mengaktifkan terlebih dahulu, dan biasanya karena IP yang digunakan salah atau sama dengan IP komputer lainnya. Ganti dengan IP yang beda.

4. Komputer tidak terdeteksi dengan komputer lain 

    Hal ini sering terjadi dikarenakan alamat digunakan dan IP yang kosong. Lalu ganti IP address sehingga bisa terdeteksi oleh komputer lain. Selain itu kita jug abis mengecek apakah komputet kita bisa terkoneksi dengan komputer orang lain 

5. Tidak muncul lokal area connection 

    Hal ini kemungkinan besar kita lupa untuk mengisntal driver Network Adapter, jadi yang harus dilakukan adalah menginstal Driver Network Adapter.

6. Ikon yang terdapat pada LAN tidak berkedip biru

    Hal ini sering terjadi karena kita dalam memasang konektor kurang tepat, coba lihat lampu indicator pada konektor apakah sudah menyala atau belum. Jika belum coba cabut dan tancapkan kembali, setelah itu kalau masih belum coba periksa konektor pada HUB apakah sudah dikonekan dengan HUB atau belum. Jika belum konekkan hingga lampu indicator pada HUB menyala dan pada komputer muncul menu pesan Connetion 100 Mbps. IP yang kita gunakan sama dengan komputer lain. Gunakan program IP Scan untuk melihat IP yang sedang aktif dan IP yang masih kosong.

7. Lambatnya sebuah jaringan

    Performa jaringan yang sangat lambat ini biasanya disebabkan oleh banjir paket pada jaringan, dimana traffic data melebihi dari kapasitas bandwidth yang ada sekarang.


Performa LAN dapat diperbaiki dengan menggunakan link backbone Gigabit dan juga Switch yang mempunyai performa tinggi. Jika system jaringan menggunakan beberapa segment, maka penggunaan Switch layer 3 akan dapat menghasilkan jaringan yang berfungsi pada mendekati kecepatan kabel dengan latensi minimum dan secara significant mengurangi jaringan yang lambat.

8. Kerusakan pada jaringan karena adanya serangan dari trojan virus

    Jika environment jaringan terinfeksi dengan Trojan virus yang menyebabkan system dibanjiri oleh program-2 berbahaya (malicious programs), maka jaringan akan mengalami suatu congestion yang mengarah pada kelambatan system jaringan, dan terkadang bisa menghentikan layanan jaringan.

perlu proteksi jaringan yang sangat kuat untuk melindungi dari serangan Trojan virus dan berbagai macam serangan jaringan lainnya. Software antivirus yang di install terpusat pada server anti-virus yang bisa mendistribusikan data signature secara automatis kepada client setidaknya akan memberikan peringatan dini kepada clients. Dan jika ingin mendapatkan perlindungan yang sangat solid dan proaktif maka Software keamanan jaringan corporate BitDefender adalah solusi anda.

9. sering terjadi kelambatan pada jaringan atau bisa disebut Authentication

    Jika dalam corporate anda mempunyai banyak site yang di link bersama dan setiap site / cabang dan kantor pusat di konfigurasikan sebagai active directory site terpisah dan domain controller di integrasikan dengan DNS server, disaat peak hours jam sibuk user pada kantor cabang sering mengalami proses logon yang lambat sekali bahkan time-out. Hal ini akibat dari masalah bottleneck saat komunikasi interlink lewat koneksi WAN link yang menjurus lambatnya system.

Saat user login ke jaringan, Global Catalog memberikan informasi Universal Group membership account tersebut kepada domain controller yang sedang memproses informasi logon tersebut. jika Global Catalog tidak tersedia, saat user melakukan inisiasi proses logon, user hanya akan bisa logon kepada local machine saja, terkecuali jika di site tersebut domain controllernya di configure untuk Cache Universal Group membership di setiap kantor cabang.

    SEKIAN DAN SEMOGA BERMANFAAT :)

Minggu, 09 Agustus 2020

Debian

                                        DEBIAN

Pengertian

  Debian adalah sistem operasi komputer yang tersusun dari paket-paket perangkat lunak yang dirilis sebagai perangkat lunak bebas dan terbuka dengan lisensi mayoritas GNU (General Public Lisence) dan perangkat lunak bebas lainnya.Debian mengangkat perkakas sistem operasi GNU dan karel linux merupakan distribusi linux yang populer dan berpengaruh.

Debian terkenal dengan sikap tegas pada filosofi dari Unix dan perangkat lunak bebas. Debian dapat digunakan pada beragam perangkat keras, mulai dari komputer jinjing dan desktop hingga telepon dan server. Debian fokus pada kestabilan dan keamanan. Debian banyak digunakan sebagai basis dari banyak distribusi GNU/Linux lainnya.

Sistem operasi Debian merupakan gabungan dari perangkat lunak yang dikembangkan dengan lisensi GNU, dan utamanya menggunakan kernel Linux, sehingga populer dengan nama Debian GNU/Linux. Sistem operasi Debian yang menggunakan kernel Linux merupakan salah satu distro Linux yang populer dengan kestabilannya. Dengan memperhitungkan distro berbasis Debian, seperti Ubuntu, Xubuntu, Knoppix, Mint, dan sebagainya, maka Debian merupakan distro Linux yang paling banyak digunakan di dunia

Banyak distribusi linux lainnya berbasiskan Debian, antara lain: Ubuntu, MEPIS, Dreamlinux, Damn Small Linux, Xandros, Knoppix, BackTrack, Linspire, dan edisi Debian dari Linux Mint

Fitur yang menonjol dari Debian adalah sistem manajemen APT, repositori dengan jumlah paket yang banyak, kebijakan paket yang ketat, dan kualitas rilis yang terjaga. Praktik ini memungkinkan pemutakhiran yang sederhana antar rilis, begitupun untuk penghapusan paket.

Standar instalasi Debian menggunakan lingkungan dekstop GNOME. Termasuk di dalamnya program OpenOffice. Fitur yang menonjol dari Debian adalah sistem manajemen APT, repositori dengan jumlah paket yang banyak, kebijakan paket yang ketat, dan kualitas rilis yang terjaga. Praktik ini memungkinkan pemutakhiran yang sederhana antar rilis, begitupun untuk penghapusan paket.

debian juga merupakan sarana belajar bagi siswa SMK yang berjurusan TKJ.

Sejarah

Debian pertama kali diperkenalkan oleh Ian Murdock, seorang mahasiswa dari Universitas Purdue, Amerika Serikat, pada tanggal 16 Agustus 1993. Nama Debian berasal dari kombinasi nama Ian dengan mantan-kekasihnya Debra Lynn: Deb dan Ian.

Paket debian adalah standar Unix pada arsip yang mencakup dua gzip, tar bzipped atau lzmaed arsip: salah satu yang memegang kendali informasi dan lain yang berisi data. Program kanonik untuk menangani paket-paket tersebut adalah dpkg, paling sering melalui apt/aptitude.

Warna Arti

Merah Rilis lama; tidak didukung lagi

Kuning Rilis lama; didukung dengan LTS

Hijau Rilis sekarang

Biru Rilis mendatang

Pada Februari 2011, versi rilis stabil terakhir adalah versi 6.0, dengan kode nama squeeze. Saat versi baru dirilis, versi stabil sebelumnya yaitu versi 5.0 dengan kode nama lenny menjadi oldstable ini merupakan rilis/revisi terakhir debian.


Debian di Indonesia

Sama seperti sistem operasi F/OSS (Free/Open Source Software) lainnya, di Indonesia perkembangan Debian berawal dari dunia kampus dengan memanfaatkan jaringan internal kampus, tumbuh pengguna dan komunitas Debian Indonesia.


Ringkasan materi

1. Debian adalah sistem operasi komputer yang tersusun dari paket-paket perangkat lunak yang dirilis sebagai perangkat lunak bebas dan terbuka dengan lisensi mayoritas GNU General Public License dan lisensi perangkat lunak bebas lainnya. Wikipedia

2. Tanggal Perilisan: 16 Agustus 1993

3. OS keluarga: Mirip Unix

4. Metode update: Long-term support

5. Rilis stabil terkini: 10.4 (Buster) / 9 Mei 2020; 2 bulan lalu

6. Rilis perdana: September 1993; 26 tahun lalu

7. Antarmuka pengguna default: GNOME, Xfce, LXDE


Lambang Debian